Tuesday, October 8, 2013

JANGAN DISUAPIN

oleh : Oesman Doblank PAS main ke rumah teman SMU yang cukup lama tak jumpa, Maryati yang baru sampai di teras langsung tercengang karena melihat Mira, sedang nyuapin putrinya yang berusia sekitar tiga tahun. "Kenape lu tercengang? Emang di rumah gue lu ngeliat kuntilanak?" Tanya Mira "Gue tercengang bukan ngeliat kuntilanak. Tapi, ngeliat tingkah laku lo yang sok sayang anak." sahut Maryati " Halllooooo... memang salah kalo seorang ibu sayang sama anak?" Timpal Mira "Di zaman sekarang, bukan salah. Tapi keliru, Mir. Anak lo kan udah geude....

Monday, October 7, 2013

ADA CERITA (23)

NYANYIAN HATI Oleh : Oesman Doblank DUA PULUH TIGA           Pak Sadikin juga menjelaskan, yang dia lakukan bukan untuk membuat malu atau merongrong kewibawaan Marwan sebagai suami. Juga bukan untuk  mengambil hati dan mencuri perhatian Marwan.          “ Saya hanya sebatas  memberitahu, bahwa ada yang harus terus menerus diperjuangkan oleh para suami, sampai sang isteri paham kalau suami itu imam dan wajib ditauladani bila apa yang dikatakan...

Tuesday, September 24, 2013

ADA CERITA (22)

NYANYIAN HATI Oleh : Oesman Doblank DUA PULUH DUA           Marwan bukan tidak kaget. Terlebih dirinya selalu merasa sebagai manusia yang juga suka keliru. Tak heran jika Marwan sempat kesetrum aliran emosi. Kalau saja Marwan tidak terlatih mengendalikan diri, boleh jadi Marwan langsung menanggapi dengan lebih emosi.       Marwan  mengucap istighfar, berkali-kali. Lalu dia  menatap isterinya. Mirna yang nampaknya jengah, merasa serba salah bergegas bangkit dari...

ADA CERITA (21)

NYANYIAN HATI Oleh : Oesman Doblank DUA PULUH 2         Marwan juga menegaskan kalau  dirinya tak mau lagi diperdaya. Dengan blak blakan Marwan mengatakan, kebohongan itu menyebalkan dan kebohongan Marni selain menyebalkan juga membuatnya jengkel. Terlebih, kemesraan Marni tidak seindah dengan kelakuannya. Sok mesra tapi kemesraan Marni  menelikung. Sok perhatian dengan mengucapkan selamat bertugas, tapi sebenarnya Mirna hanya ingin bergegas meninggalkan rumah untuk berkecipa kecipi...

Wednesday, September 11, 2013

ADA CERITA (20)

NYANYIAN HATI Oleh : Oesman Doblank DUA PULUH          Saat    meminta agar Mirna tidak mengulangi lagi kekeliruannya, Marwan terpaksa mengatakannya dengan agak keras. Dia juga mengingatkan agar isterinya tidak berakrab-akrab lagi dengan ibu-ibu, yang di saat suami pergi ke kantor, malah memanfaatkan waktu luang untuk bergibah. Kekeliruan semacam itu harus berakhir setelah Marwan mendapatkan Mirna tengah asyik bersama ibu ibu di rumah orang lain         ...

Thursday, September 5, 2013

KAPAN TERSANGKA HAMBALANG DITANGKAP

oleh : Oesman Doblank        ANGIN segar berhembus dari Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan. Tepatnya dari gedung Komisi Pemberantasan Korupsi. Di sana, Abraham Samad menjelaskan bahwa dalam beberapa hari ke depan KPK akan menahan para tersangka yang terlibat kasus Proyek Hambalang, yang berdasarkan hasil audit BPK, diketahui telah merugikan keuangan negara yang jumlahnya ratusan milyar rupiah        Sebuah angka yang dalam dimensi kerugian negara sangat fantastis. Sebab, semula proyek tersebut hanya...

Monday, September 2, 2013

ADA CERITA (19)

NYANYIAN HATI Oleh : Oesman Doblank SEMBILAN BELAS          Mirna diam. Entah karena kesulitan menjawab, entah karena  tak ingin penjelasannya malah dianggap mengada-ada dan akhirnya berkembang ke hal yang tak diinginkan. Marwan sendiri, tak lantas bicara. Ia pun memilih untuk ikut diam. Agar dari mulutnya tak keluar kalimat yang membuat isterinya merasa tersudut atau tertekan. Juga berusaha menjaga sikap, agar dari dirinya tak muncul ekpresi yang bisa membuat Mirna tersinggung atau membuat...